Kontribusi Daya Ledak Tungkai dan Kekuatan Lengan terhadap Kecepatan Renang Gaya Bebas 50 Meter

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Yunia Efrianti
Syahrastani Syahrastani
Zulman Zulman
Zulbahri Zulbahri

Abstract


Penelitian bertujuan mengetahui kontribusi daya ledak tungkai dan kekuatan lengan terhadap kecepatan renang gaya bebas 50 meter. Metode menggunakan korelasional untuk mengetahui seberapa besar kontribusi antara variabel bebas dan terikat. Sasaran penelitian adalah atlet SeaRIA Aquatic UNP dengan sampel sebanyak 17 atlet. Instrumen menggunakan standing broad jump untuk mengukur daya ledak tungkai, pull-ups untuk mengukur kekuatan lengan, dan gaya bebas 50 meter mengukur kecepatan renang gaya bebas 50 meter. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment. Kriteria pengujian apabila rhitung > rtabel, maka ho diterima. Kesalahan pada taraf signifikansi α = 0.05. Berdasarkan temuan diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) rhitung X1 terhadap Y sebesar 0,577 > dari rtabel sebesar 0,482 dengan determinan kontribusi 57,77%, (2) rhitung X2 terhadap Y sebesar 0,635 > dari rtabel sebesar 0,482 dengan determinan kontribusi 63,50%, (3) rhitung X1 & X2 terhadap Y sebesar 0,650 > dari rtabel sebesar 0,482 dengan determinan kontribusi 65%.




 



##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Efrianti, Y., Syahrastani, S., Zulman, Z., & Zulbahri, Z. (2024). Kontribusi Daya Ledak Tungkai dan Kekuatan Lengan terhadap Kecepatan Renang Gaya Bebas 50 Meter. Jurnal JPDO, 7(3), 30-37. https://doi.org/10.24036/JPDO.7.3.2024.54