Hubungan Kebugaran Jasmani Dengan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Siswa SMP Negeri 1 Enam Lingkung

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

M Iqbal
Darni Darni
Jonni Jonni
Dessi Novita Sari

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan siswa SMP Negeri 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman yang diduga disebabkan kurangnya kebugaran jasmani siswa. Tujuan penelitin ini adalah untuk mengetahui hubungan kebugaran jasmani siswa dengan hasil belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan siswa SMP Negeri 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman.Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan agustus s.d September 2023 di lapangan SMP Negeri 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Negeri 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman yang berjumlah 168 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 15 orang siswa. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan Tes Kebugajan Pelajar Nusantara (TKPN). Teknik analisis data menggunakan analsis stastistik korelasi sederhana. Terdapat hubungan kesegaran jasmani terhadap terhadap hasil belajar siswa SMP Negeri 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman dengan rhitung 0.562 > rtabel 0.514. artinya semakin baik kebugaran jasmani yang dimiliki siswa, maka akan semakin baik juga prestasi akademis atau hasil belajar yang diraih oleh siswa tersebut

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Iqbal, M., Darni, D., Jonni, J., & Sari, D. (2023). Hubungan Kebugaran Jasmani Dengan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Siswa SMP Negeri 1 Enam Lingkung. Jurnal JPDO, 7(1), 158-164. Retrieved from http://jpdo.ppj.unp.ac.id/index.php/jpdo/article/view/1619