Tinjauan Keterampilan Teknik Dasar Atlet Bolabasket Putra SMAN 4 Kota Bukittinggi

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Yogie Caresa Acosta
Hendri Neldi

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa baik kemampuan teknik dasar bolabasket atlet putra SMAN 4 Kota Bukittinggi. Jenis penelitian deskriptif. Dengan populasi atlet bolabasket putra SMAN 4 Kota Bukittinggi yang berjumlah 16 orang. Teknik sampel menggunakan total sampling. Data dilakukan dengan tes kemampuan teknik dasar bola basket terdiri passing, shooting, dribbling. Teknik analisis data digunakan statistik deskriptif dengan tabulasi frekuensi. Pertanyaan penelitian (1). Seberapa baikkah kemampuan teknik dasar passing, (2). Seberapa baikkah kemampuan teknik dasar dribbling, (3). Seberapa baikkah kemempuan teknik dasar shooting. Hasil analisis statistik data yang di peroleh : (1). Kemampuan teknik dasar passing secara keseluruhan termasuk dalam ketegori cukup, dengan hasil mean sebesar 20,06 adalah 8 orang (50%). (2). Kemampuan teknik dasar dribbling, secara keseluruhan termasuk kategori cukup, dengan hasil mean sebesar 16,68 adalah 13 orang (81%). (3) kemampuan teknik dasar shooting secara keseluruhan termasuk dalam kategori cukup, dengan hasil mean sebesar 18,75 adalah 7 orang (44%).

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Acosta, Y., & Neldi, H. (2019). Tinjauan Keterampilan Teknik Dasar Atlet Bolabasket Putra SMAN 4 Kota Bukittinggi. Jurnal JPDO, 1(1), 72-76. Retrieved from http://jpdo.ppj.unp.ac.id/index.php/jpdo/article/view/159