Tinjauan Kondisi Fisik Pemain Sekolah Sepakbola Putra Painan

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Zacky Tsabitul Azmi
Yulifri Yulifri
Suwirman Suwirman
Muhammad Arnando

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini rendahnya prestasi SSB Putra Painan, Adapun aspek yang menjadi dugaan merupakan kondisi fisik. Diadakannya penelitian untuk mengetahui penyebab rendahnya prestasi. Jenis penelitian ini deskriftif. Sampel yang di gunakan pada penelitian ini berjumlah 20 orang dengan menggunakan total sampling. Pengambilan data dilakukan dengan cara melakukan tes dan pengukuran pada masing-masing unsur kondisi fisik. Daya tahan diukur dengan Yo-yo Intermittent Recovery, kecepatan dengan lari 30 meter, kelincahan Illinois Agility, dan daya ledak otot tungkai dengan Standing Broad Jum. Kondisi fisik pemain SSB Putra Painan kategori kurang sekali karena 1) Daya ledak otot tungkai pemain SSB Putra Painan berada pada kategori sedang. 2) Daya tahan aerobic pemain SSB Putra Painan berada pada kategori buruk. 3) Kecepatan pemain SSB Putra Painan berada pada kategori kurang sekali. 4) Kelincahan pemain SSB Putra Painan berada pada kategori kurang sekali.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Azmi, Z., Yulifri, Y., Suwirman, S., & Arnando, M. (2023). Tinjauan Kondisi Fisik Pemain Sekolah Sepakbola Putra Painan. Jurnal JPDO, 6(10), 81-86. Retrieved from http://jpdo.ppj.unp.ac.id/index.php/jpdo/article/view/1556