Tinjauan Kondisi Fisik Atlet Pencak Silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah Masjid Taqwa Kota Padang

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Mayori Musdalifah
Yaslindo Yaslindo
Suwirman Suwirman
Muhammad Arnando

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan kondisi fisik atlet pencak silat tapak suci putera muhammadiyah Masjid Taqwa Kota Padang. Penelitian ini tergolong pada jenis penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet tapak suci putera muhammadiyah Masjid Taqwa Kota Padang yang berjumlah 42 orang. Penarikan sampel ini dilakukan dengan teknik Purposive Sampling berjumlah 20 orang. Teknik pengambilan data adalah dengan tes kemampuan kondisi fisik Kekeuatan otot lengan dengan tes pus-up, kekuatan otot perut dengan tes sit –up, daya ledak otot tungkai dengan tes standing board jump, kelincahan dengan tes T test, dan daya tahan aerobik dengan tes bleef test. Analisis data penelitian menggunakan teknik distribusi frekuensi dengan perhitungan persentase P = F/N x 100%. Hasil penelitian dari analisis kondisi fisik diperoleh: (1) tingkat kekuatan otot lengan atlet dikategorikan “kurang”, (2) tingkat kekuatan otot perut atlet dikategorikan “kurang”, (3) tingkat daya ledak otot tungkai atlet dikategorikan “kurang”, (4) tingkat kelincahan atlet dikategorikan “kurang”, (5) tingkat daya tahan aerobic atlet dikategorikan “kurang”.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Musdalifah, M., Yaslindo, Y., Suwirman, S., & Arnando, M. (2023). Tinjauan Kondisi Fisik Atlet Pencak Silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah Masjid Taqwa Kota Padang. Jurnal JPDO, 6(6), 166-173. Retrieved from http://jpdo.ppj.unp.ac.id/index.php/jpdo/article/view/1393