Hubungan Kelentukan dan Keseimbangan Terhadap Kemampuan Mawashi Geri Karate-ka Dojo Bushido Kota Padang
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah kurangnya kemampuan mawashi geri, tujuan penelitaan ini adalah untuk mengetahui hubungan kelentukan dan keseimbangan terhadap kemampuan mawashi geri karateka kumite dojo bushido kota padang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet karateka kumite dojo bushido kota padang. Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini adalah teknik Purposive Sampling, sehingga di peroleh sampel sebanyak 30 orang. Teknik analisis data menggunakan teknik korelasi product momen. Hasil dari perhitungan korelasi product moment didapatkan hasil penelitian yaitu terdapat hubungan berarti antara kelentukan dan keseimbangan terhadap kemampuan mawashi geri karateka kumite dojo bushido kota padang.