Tingkat Kebugaran Jasmani Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 22 Padang Masa Pandemi Covid 19
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah kurang semangatnya peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 22 Padang saat melaksanakan proses pembelajaran PJOK di masa pandemi covi 19, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani peserta didik kelas VIII SMPN 22 Padang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMP Negeri 22 Padang dengan jumlah siswa sebanyak 254 orang. Teknik pangambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik Cluster Random Sampling, sehingga diperolah sampel sebanyak 64 orang. Alat ukur dalam penelitian ini menggunakan Tes Kebugaran Jasmani Indonesia (TKJI) terhadap peserta didik putra maupun putri. Teknik analisis data menggunakan bantuan aplikasi Microsoft Excel. Hasil penelitian menunjukan bahwa, tingkat kebugaran jasmani peserta didik kelas VIII SMP Negeri 22 Padang masa pandemi covid-19 berada pada taraf sedang dengan rata-rata siswa putra sebesar 15,1875 atau sebesar 81% sedangkan rata-rata siswa putri sebesar 14,21875 atau sebesar 84%.